Monday 29 May 2017

Rammang Rammang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Menikmati suasan hijau, ternyata dapat anda temukan di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Anda dapat menemukan bukit karst dengan menyusuri sungai menggunakan perahu.

Jalur air untuk menikmati Rammang Rammang.

Untuk sampai ke tempat yang kita tuju, haruslah menggunakan perahu. Cukup dengan membayar 200 hingga 300 ribu rupiah, anda akan di antar sampai tujuan.

Selama menyusuri Sungai Pute, anda akan merasakan sejuknya udara di atas perahu. Pemandangan hijau pun langsung menyambut anda. Tak perlu menunggu lama, anda pun akan berjumpa dengan bukit kapur, atau karts yang menjulang tinggi, yang pasti sanggup membuat anda terpana.


www.instagram.com/minantyrochantha

Sepanjang Sungai Pute anda akan berada ditengah tengah pohon nipah, dan juga mangrove, yang terus menghantar anda hinga tempat tujuan, yaitu Kampung Berua. Untuk sampai di Kampung Berua, anda pun harus melewati tengah - tengah tebing batu yang menjulang tinggi. Seru rasanya melihat keindahan batu ditengah sungai.


Jika sudah melihat hamparan alam terbuka berwarna hijau, tak sabar rasanya ingin cepat turun perahu, untuk menikmati keindahan karst. Sawah hijau, sapi, penangkaran ikan, dan pastinya bukit karst langsung memanjakan mata anda. 






Untuk mendapatkan tempat terbaik untuk menikmati keindahan Rammang Rammang, harus naik ke bagian atas. Berjalan kaki menelusuri sawah, dan juga tumpukan batu kapur, akan membuat kita sedikit berolahraga.



Inilah gugusan pegunungan kapur atau karst, milik tanah air Indonesia di Rammang Rammang. Langit biru dengan hiasan gumpalan awan yang menawan dengan pancaran sinar matahari, akan menyinari anda. Karst ini merupakan terbesar kedua di dunia, setelah Tiongkok. Jika anda pernah ke Vietnam, suasana disini pun tak jauh beda dengan Halong Bay.

Instagram Minanty

Instagram Minanty

Instagram Minanty

Instagram Minanty

Jika mau liat video keseruan di Rammang Rammang, silahkan kalian bisa klik link di bawah ini :)



Salam,

No comments:

Post a Comment